Home » » 4 Makanan Efektif Pembentuk Otot

4 Makanan Efektif Pembentuk Otot

Seperti yang kita ketahui, berlatih beban saja tidak akan cukup untuk membentuk tubuh ideal impian anda, anda harus mengkombinasikan latihan, makanan yang anda makan dan istirahat yang baik pula untuk memperoleh hasil yang maksimal dan signifikan.

Untuk makan sendiri, anda harus memperhatikan apa yang anda konsumsi setiap hari dan mengatur jam makan anda. Sudahi kebiasaan buruk anda tentang makan yang memaksa anda untuk makan hanya ketika anda lapar saja. Untuk memaksimalkan latihan anda, health life mengulas tentang makanan apa saja yang dapat mendukung anda menumbuhkan otot pada tubuh anda. Berikut health life memberikan 4 Makanan Efektif Membentuk Otot:

ignatius-restu.blogspot.com

Daging Sapi : bahan makanan ini sudah dipercaya sejak dulu pula sebagai makanan pembentuk otot paling ampuh dan signifikan, kandungan protein dan lemak pada daging sapi memiliki tugas masing-masing, sumber protein pada daging sapi bertugas atas aktivitas otot dan lemak pada daging sapi sebagai sumber energi anda dalam melakukan berbagai aktivitas. Daging sapi yang dikonsumsi oleh kebanyakan body builder adalah daging sapi yang diolah menjadi steak. Daging sapi yang diolah maupun dimasak dengn baik niscaya tidak akan merusak komponen nutrisi yang ada pada daging sapi tersebut, dan lemak yang ada pada daging sapi juga tidak akan berubah menjadi lemak jahat.

ignatius-restu.blogspot.com

Daging Ayam : nah, untuk daging ayam sendiri sangat familiar untuk body builder dengan ekonomi kelas menengah, hal ini dikarenakan daging ayam yang sangat mudah diperoleh dan dibeli secara per-ekor. Tekstur daging ayam sendiri juga membuatnya dapat diolah menjadi berbagai macam olahan. Kandungan nutrisi pada daging ayam yang rendah lemk dan tinggi protein menjadi makana favorit para pecinta olahraga fitness.
ignatius-restu.blogspot.com

Ikan Tuna : ikan yang satu ini juga sangat efektif memberikan pertumbuhan signifikan untuk otot anda, kandungan protein, dan minyak yang mengandung Omega 3, Omega 6 dan Omega 9 pada ikan ini sangat baik untuk kesehatan jantung dan hati.
ignatius-restu.blogspot.com

BerasMerah : yang biasa dikenal dengan Brown Rice memiliki berbagai nutrisi yang sangat baik didalamnya, meliputi vitamin, mineral dan karbohidrat dalam beras merah ini dapat bermanfaat baik bagi pertumbuhan dan perkembangan tubuh, mineral pada beras merah berfungsi untuk menutrisi kesehatan tulang dan glukosa pada beras merah berubah menjadi glukagon yang berfungsi menjadi tenaga untuk otot anda.

Empat bahan makanan di atas efektif untuk membentuk tubuh ideal anda, anda tidak harus menjadikan makanan di atas sebagai daftar menu anda sehari-hari, akan lebih baik jika di variasikan dengan umbi-umbian dan sayuran hijau lainnya untuk memenuhi nutrisi-nutrisi  harian lainnya. Demikian ulasan tentang 4 makanan efektif membentuk otot kali ini. Semoga Bermanfaat...

0 comments:

Post a Comment